Senin, 21 Desember 2015

FORUM PEMANTAPAN WAWASAN "Kebangsaan Melalui Jelajah Nusantara"

FORUM PEMANTAPAN WAWASAN
"KEBANGSAAN MELALUI
JELAJAH NUSANTARA" 
Kita Tingkatkan Wawasan Kebangsaan
Untuk Memperkokoh Persatuan dan Kesatuan Bangsa


Waktu :

Tanggal Pelaksanaan 15 - 19 Desember 2015

Tempat :
Tanjung Pinang

Narasumber 16 Desember 2015 :
  • Marbawi (Kwarnas Pramuka)
  • Eko Yulianto (LIPI)
  • MB Saudy (kasubdit Kemitraan dan Pemberdayaan, Direktorat Ormas) 
  •  

ULASAN :

Moderator :
Abda Ali Hartono (Panitia) 
Kenapa harus naik kapal ke daerah perbatasan ? Karena secara geografi Indonesia adalah negara kepulauan. Terbang dari Banda Aceh ke Jayapura perlu waktu 8 jam. Menjelajahi nusantara naik kapal sebagai pemantapan wawasan nusantara. Ada permasalahan kebangsaan di wilayah perbatasan misal di Kalimantan yang lebih dekat ke Malaysia. Jelajah Nusantara untuk membangun kebanggaan kita sebagai Indonesia. 

Dr Ir Sapto Supono, MSi 
"Implementasi Wawasan Kebangsaan Bagi Ketahanan Nasional" 
Wawasan Kebangsaan lahir saat kita berjuang merebut kemerdekaan. Budi Utomo memelopori kebangkitan nasional. Indonesia berada di tengah pusaran kepentingan asing. Beliau mengusulkan cadangan devisa Indonesia harus jauh lebih besar dari 20 M USD saat SBY mulai memerintah. Bisnis bawang di Brebes bernilai besar , tapi petani tidak menikmatinya. Begitu juga petani di daerah pertanian Sembalun (Pulau Lombok). Kekayaan alam NKRI , kopi, tanaman obat, karet, kelapa sawit. Kekayaan ekonomi sebagai pasar barang MNC bagi 237 juta jiwa. Bahan baku murah/dimurahkan oleh MNC. Penguasaan kartel terhadap komoditas pertanian dan perkebunan. Lampung menghasilkan 9 juta ton singkong. Penguasaan oleh kartel dan mafia. Menyebabkan penduduk enggan menjadi petani. SDM NKRI dilemahkan. Padahal dulu kita bisa membangun candi Prambanan dan candi Borobudur. 
Ada seorang ahli metalurgi indonesia yang merancang pesawat antariksa. Masalah dan tantangan yang dihadapi bangsa indonesia: politik, ekonomi, konflik, pelayanan publik. modal sosial, Penguasaan kekuatan global atas NKRI. Penguasaan global di bidang informasi. Implementasi wawasan kebangsaan. Unsur Modal sosial terdiri dari berakhlak mulia, saling menghormati antar umat beragama, kesetiakawanan sosial, gotong royong, kerja keras dan tekun, persatuan dan kesatuan, nasionalisme, rela berkorban. Kita perlu membangun Aliansi Strategis. Moderator Ahmad Ubaydillah 

MB Saudy 
"Pelaksanaan Program Kemitraan dan Pemberdayaan Ormas dalam Rangka Meningkatkan Wawasan Kebangsaan Berdasarkan UU No. 17/2003"
Ormas bisa sangat menentukan kemenangan seorang capres. Misal Barack Obama menang berkat kekuatan ormas yang menggunakan BlackBerry. Sebuah masyarakat ibarat rumah tangga. Seorang bapak yang adil dan memberdayakan akan didukung seluruh anggota keluarga. Pemberdayaan masyarakat... 
Jumlah ormas 139.957. Partisipasi masyarakat dan partai politik sangat penting. Bisa berupa masukan dan kritikan. Pemerintah harus mau mendengarkan dan membimbing masukan dan Kritik Tujuan pemberdayaan agar ormas menjadi mandiri; mampu; profesional; kuat; sehat; transparan; akuntabel. Model pemberdayaan "Daun", "Batang", "Akar". 


Marbawi
"Nasionalisme, Internet dan Generasi Muda Indonesia"
Teori merebus katak untuk mendidik anak sekarang yang sudah dibanjiri oleh informasi. Konsep nasionalisme ala Bung Karno. Konsepsi negara Indonesia merdeka. 3 konstanta pendidikan ala Dorodjatun Kuntjorojakti; geografi, demografi, sejarah. Pemuda mari berubah. Generasi muda adalah masa depan Indonesia. Generasi muda modern. 
HOS Tjokroaminoto adalah salah satu generasi I yang lahir diakhir abad XIX yang mengajukan ide kebangsaan. Kemudian dilanjutkan oleh generasi II seperti Soekarno, Bung Hatta. Generasi III lahir 1930 an pada era Soeharto. Generasi IV yang lahir di tahun 1945 an Megawati, SBY. Generasi ke V yang lahir 1960 an misal Jokowi. Generasi VI yang lahir di 1980 an. Generasi VII yang lahir di 2000 an. Generasi internet, selalu terhubung internet 24 jam, up date, share. Gejala otak dangkal. Generasi muda hari ini berciri komunitas, teman, jaringan, pengaruh. Penyebabnya revolusi internet. Orang berebut perhatian dan cenderung narsis. Generasi yang ingin diperbincangkan di media sosial. Setiap Pramuka adalah kantor berita. 
Akun masa depan adalah media. Internet itu teknologi dan tidak mengandung ideologi. Hanya kita yang memutuskan apa mau menggunakan atau tidak menggunakannya. Tanpa posting tidak ada sejarah. Indonesia adalah negara, yang ada wilayah, ada penduduk, ada pemerintah. 

Eko Yulianto (LIPI)
"Perspektif Non Politik (Geologi, Antropologi, Biologi, Budaya) Wawasan Kebangsaan Indonesia" 
Siapakah Indonesia ? Bhineka Tunggal Ika. Tan Hanna Dharma mangrwa. Kebangkitan Nasional. Sumpah Pemuda. Geologi bertanah Air Satu, Tanah Air Indonesia. Ada 129 gunung api aktif di Indonesia. Kodrat bumi Indonesia bersatunya berkah dan ancaman. Biologi-Antropologi Indonesia. Lebih dari 730 kelompok etnis dan bahasa yang ada di Nusantara. Asal usul bangsa Indonesia ? Penyebaran bahasa Austronesia. Keragaman manusia, budaya, flora, dan fauna yang luar biasa. 

Ahmad Ubaedillah, PH.D. 
"Negara, Agama dan Demokrasi". 
Rekomendasi kepada pemerintah dan ormas dan tindak lanjutnya. 
1. Mengapa Indonesia dijajah ? 
2. Bagaimana Indonesia merdeka ? 
3. Apa yang mempersatukan Indonesia ? 
4. Mengapa setelah 70 tahun Indonesia merdeka belum menjadi negara berdaulat penuh ? 5. Bagaimana menjadikan kawasan perbatasan sebagai halaman depan NKRI ? 
6. Modal apa yang dimiliki Indonesia untuk menjadi negara maju ? Ternyata nasionalisme adalah bersifat transaksional. 


Sambutan :
Budi Prasetyo (Mewakili Dirjen Polpum Kemenhukham)
Sudah keliling Indonesia dan dunia. Manfaat ikut jelajah untuk semakin mencintai Indonesia. Untuk menguatkan mental bahwa banyak negara lain yang iri. Indonesia kaya SDA dan subur. Mulai ada potensi konflik terutama dari aliran-aliran tertentu. Partisipasi warga negara yang membantu mempertahankan keberadaan Indonesia. Kita perlu mempertebal rasa kebangsaan. 

Arahan Gubernur Propinsi Kepri diwakili oleh Hj. Reni. 
Propinsi Kepri berdiri 2002. Terdiri dari 2.408 buah pulau. 2 kota (Tanjung Pinang dan Batam), 5 kabupaten. Berbatasan dengan Singapura, Malaysia, dan Vietnam. Penduduk Kepri 1,9 juta, 1.1 juta tinggal di kota Batam. Ada bandara di setiap kabupaten. Potensi wisata bahari.

Slide foto-foto selama acara


www.NOMagz.com

Tidak ada komentar: