Minggu, 15 Juni 2014

Deklarasi Mendukung Jokowi Alumni UNS Solo

* reported by Lie Hjun Jung


Komunitas Alumni Universitas Negeri Sebelas Maret Surakarta (UNS) mendeklarasikan dukungannya pada capres Jokowi - JK pada tanggal 14 Juni 2014, pukul 10:00-12:00.


Acara pendeklarasian yang diadakan di  Jl Ki Mangunsarkoro No. 69. Jakarta tersebut, dihadiri oleh para pembicara :
  • Arswendo Atmowiloto
  • Moh. Sobari
  • Suedi Marasabesy
"Orang pintar, waras, ya pasti dukung Jokowi-JK," ujar Arswendo, saat memberikan sambutan dalam acara deklarasi tersebut.

Arswendo mengatakan, dia memberikan dukungan kepada Jokowi-JK karena merasa aspirasinya terwakili oleh pasangan tersebut. Dia menilai sosok Jokowi sebagai sosok yang sederhana, merakyat, dan apa adanya.


"Kita nangis-nangis ingin pemimpin yang merakyat, sekarang terwakili Jokowi," ujar Arswendo.
Arswendo menambahkan, jika nantinya terpilih sebagai presiden, Jokowi harus terus menjaga komunikasi dengan rakyat.

Jika Jokowi dapat menjaga keharmonisan hubungannya dengan rakyat, Arswendo yakin pemerintahan yang dipimpin Jokowi akan berjalan dengan baik.


Selain melakukan deklarasi, Dalam acara komunitas Alumni UNS mendukung Jokowi-JK, juga diadakan diskusi politik dengan tema "Revolusi Mental".'

Acara ini dihadiri sekitar 600an alumni UNS dan juga relawan dari Jokowi-JK.

Slide foto-foto selama acara



www.NOMagz.com

Tidak ada komentar: